Nibble'S Guide

10 Tempat Ngabuburit di Bogor yang Seru Banget!

by Finna Zephyrine | April 13, 2022

10 Tempat Ngabuburit di Bogor yang Seru Banget!

Terkenal sebagai kawasan wisata dengan udara yang lebih sejuk dari Jakarta, banyak tempat ngabuburit di Bogor yang bisa kamu kunjungi. Bukan cuma buat warga Bogor, mereka yang dari Jakarta juga masih bisa datang ke tempat-tempat berikut ini karena jarak yang nggak terlalu jauh. Yuk, kita lihat ada apa aja. 

1. Kebun Raya Bogor

Photo source: Instagram/visitsoutheastasiaofficial

Kalau bicara tentang Bogor, tentu nggak bisa melewatkan Kebun Raya Bogor atau Bogor Botanical Garden. Hutan buatan ini sudah ada sejak abad ke-15, melewati pengelolaan oleh pemerintah kolonial Belanda, hingga akhirnya menjadi pusat wisata serta pusat edukasi botani besar di Indonesia. 

Kebun raya ini cocok banget buat jadi tempat ngabuburit di Bogor karena banyak hal yang bisa kamu lihat dan lakukan. Selain itu, suasananya sejuk karena banyak pepohonan sehingga nggak bikin kamu malah jadi kepanasan dan haus. Dengan tiket masuk yang relatif murah, kamu bisa berjalan sambil belajar setiap tanaman dan pohon yang menjulang, bersepeda, atau keliling naik buggy car dan melihat Istana Bogor. 

Alamat: Jl. Ir. H. Juanda No.13, Paledang, Bogor

2. Bogor Treetop

Photo source: Instagram/bogortreetop.ziplineadventure

Bogor Treetop adalah tempat ngabuburit di Bogor yang cocok buat kamu yang suka tantangan dan kegiatan yang memacu adrenalin.  Di sini, terdapat zipline yang akan mengantarkan kamu menyeberangi Curug Nangka dan  Curug Daun dari bukit ke bukit. 

Jalur zipline paling dekat adalah 50 meter, hingga yang terjauh mencapai 350 meter. Secara keseluruhan, jalur zipline mencapai 2,1 kilometer! Berbeda dengan flying fox biasa, dengan zipline kamu akan dipandu untuk menuju tempat tertentu dengan sesekali berjalan di atas jembatan gantung. Kalau ke sini, sesuaikan dengan waktu berbuka supaya kamu bisa langsung cari tempat buka puasa di Bogor

Alamat: Jl. Gn. Malang, Sukajadi, Tamansari, Kabupaten Bogor

3. Taman Safari Bogor

Photo source: Instagram/taman_safari

Taman Safari yang udah jadi tempat wisata legendaris di Bogor sekarang punya semakin banyak aktivitas. Jadi, kalau kamu lagi cari tepat ngabuburit di Bogor, kayaknya pas banget kalau mengunjungi tempat ini. Nggak perlu punya kendaraan roda empat sendiri, di sini kamu juga bisa naik kendaraan yang disediakan oleh Taman Safari untuk berkeliling danmelihat hewan yang ada di dalam. 

Selain itu, sekarang ada wahana permainan, waterpark, dan area hewan khusus seperti burung dan panda merah. Yang pasti, nggak akan kehabisan kegiatan kalau di sini. Sebagai salah satu opsi, kamu bisa mampir sebentar di resto Caravan di dalam Taman Safari lalu melanjutkan untuk safari malam.  

Alamat: Jl. Kapten Harun Kabir No.724, Cibeureum, Cisarua, Kabupaten Bogor

4. Taman Kencana

Photo source: Instagram/prtd_31

Mau yang terjangkau tapi bikin mood jadi adem? Coba datang ke Taman Kencana di Bogor Tengah.  Walaupun terlihat sederhana, taman ini udah ada sejak tahun 1917 dengan nama Van Imhoff Square. Sekarang, tampilannya sudah direvitalisasi dan menjadi lebih tertata. Di sekitar taman, terdapat jajaran pohon jacaranda yang nggak kalah indahnya sama bunga sakura yang ada di Jepang. Kalau lagi pas musim gugur, bunganya berjatuhan dengan warna yang cantik. 

Taman yang bisa jadi salah satu tempat ngabuburit di Bogor ini punya koneksi Wi-Fi yang kenceng, pas banget buat kamu yang suka duduk-duduk sambil main handphone. Menjelang sore, di sekeliling taman terdapat banyak pedagang kuliner yang jual makanan dan jajanan menarik. 

Alamat: Taman kencana, Jl. Taman Kencana No.3, Babakan, Bogor Tengah, Bogor

5. Telaga Warna

Photo source: Instagram/sembayu.image

Di daerah perbatasan Kabupaten Bogor dan Cianjur, ada sebuah kawasan wisata dengan danau di dalamnya yang bernama Telaga Warna. Di kawasannya, terdapat resort dan restoran di pinggir danau.  Karena sejuk dan lengkap, kamu bisa jadiin ini salah satu ide tempat ngabuburit di Bogor. 

Telaga ini bernama Telaga Warna karena bisa berubah warna, terkadang hijau, cokelat, atau kuning. Ini dikarenakan adanya kumpulan algae yang tumbu di dalam perairannya. Masih di dalam kawasan yang sama, kamu juga bisa berjalan menghabiskan waktu ke perkebunan teh miliki PTP VII Gunung Mas dan berfoto di sana. 

Alamat: Jl. Raya Puncak KM 90, Telaga Warna, Desa Utara, Kabupaten Bogor

6. Ngopi di Sawah

Photo source: Instagram/ngopidi.sawah

Ngopi di Sawah adalah restoran dengan suasana sawah dan perkampungan yang dibuat secara estetik dan tertata rapi. Suasananya autentik dengan gubug dan gazebo sebagai area makan, lengkap dengan kursi-kursinya yang bergaya zaman dulu alias jadul

Sebelum mulai menyantap makanan buka puasa di sini, kamu bisa berkeliing area sawahnya yang punya jalan setapak mengelilinginya. Ada juga gubug Ngabuburit  yang khusus menyediakan makanan dan jajanan pasar untuk berbuka puasa seperti risoles, lontong isi, bubur pacar cina, ongol-ongol, dan masih banyak lainnya. Ini adalah salah satu tempat ngabuburit di Bogor yang ramah anak karena tempatnya yang mudah dieksplorasi. 

Alamat: Jl. Puri Cemara, Puncak KM.72 No.90, Gadog, Megamendung, Kabupaten Bogor

7. Basecamp Military Lifestyle

Photo source: Instagram/basecampmilitarylifestyle

Daerah Bogor hingga Puncak memang dikenal dengan restoran dan tempat wisata yang bertema. Nah, ada salah tujuan yang juga bisa jadi tempat ngabuburit di Bogor bernama Basecamp Military Lifestyle yang mengusung tema militer. Kamu akan menemukan banyak hal dari mulai dekorasi, mobil, motor, hingga pesawat militer di area tempat wisata. 

Sebelum makan, kamu bisa berkeliling melihat keunikan dekorasi atau melakukan kegiatan seperti paintball, 3D photo studio, atau bermain di playground dan kids zone buat anak-anak. Nggak cuma sampai situ, bahkan piring dan gelas sajinya pun bertema militer, jadi seru buat foto-foto. Supaya lebih seru, coba pakai dresscode hijau army atau a la militer ke sini. 

Alamat: Jl. Raya Puncak Gadog No.KM 75, Cipayung Datar, Megamendung, Kabupaten Bogor

8. Masjid Raya Bogor

Photo source: Instagram/aa.dendii

Bagi warga Bogor dan sekitarnya, Masjid Raya Bogor emang jadi tempat ngabuburit favorit. Pasalnya, bisa melaksanakan ibadah sejak asar dan lalu ngadem atau berkeliling area masjid sambil menunggu waktu berbuka. 

Di area sebelum masuk ke masjid, akan banyak pedagang yang menjajakan barangnya. Dari mulai pakaian muslim hingga makanan. Jadi bisa asik juga nongkrong di sini menunggu waktu buka. Kalau mau langsung makan berat, kamu bisa reservasi dulu di salah satu tempat yang ada di sekitar masjid seperti Warung Kuliner Bogor dan Bebek Goreng Asli Pak Ndut. 

Alamat: Jl. Raya Pajajaran No.10, Baranangsiang, Bogor 

9. Devoyage 

Photo source: Instagram/devoyagebogor

Kalau kamu cari tempat ngabuburit di Bogor yang ramah anak dan nggak terlalu ramai, kamu bisa datang ke De Voyage. Areanya didekorasi dengan banyak miniatur landmark dunia. Jadi, kalau foto-foto di sini, jadi punya vibe seperti di luar negeri. Ada replika Menara Pisa, Menara Eiffel, kincir angin, hingga jajaran perumahan bergaya Eropa. 

Terdapat juga gondola yang menyusuri sungai yang terbentang sepanjang area De Voyage. Warna-warni dan bentuk perahu dibuat mirip dengan yang aslinya di Venice, dan ini berarti kamu bisa menikmati seluruh area dengan naik ke atas gondola. Setelah puas ngabuburit, kamu bisa langsung menyantap makanan di restonya yang terdiri dari menu western.

Alamat: Nirwana Residence, Jl. Indigo Raya, Mulyaharja, Bogor 

10. Bree Coffee and Kitchen

Photo source: Instagram/bree_cijeruk

Satu lagi tempat makan yang juga bisa jadi tempat ngabuburit di Bogor. Bree Coffee & Kitchen menawarkan kopi autentik yang diseduh dengan istimewa beserta masakan western di dalam menunya. Di areanya, terdapat air terjun mini yang bisa dijadikan tempat main air untuk anak. 

Selain itu, areanya yang semi outdoor dan tertata rapi bikin kita pengin foto-foto terus. Kalau kamu pencinta tanaman, kunjungi juga Bree Nursery yang masih ada di dalam areanya. Bree Nursery sendiri adalah tempat penyemaian dan budidaya beberapa tanaman. 

Alamat: Jl. Raya Cihideung No.36, Tj. Sari, Kec. Cijeruk, Kabupaten Bogor

Dengan jarak yang nggak terlalu jauh, tempat ngabubririt di Bogor juga jadi incaran para penduduk Jakarta yang ingin refreshing sambil cari suasana baru untuk buka puasa. Gimana dengan kamu, ada yang menarik perhatianmu, Nibblers? Luangkan waktu cukup panjang kalau kamu berangkat di akhir minggu, ya.