Populer

7 Restoran di Citos Yang Paling Asyik Buat Nongkrong

by Leni Marlin | February 25, 2023

7 Restoran di Citos Yang Paling Asyik Buat Nongkrong

Sebentar lagi mau liburan, buat yang nggak ke luar kota mendingan wisata kuliner di mall-mall Jakarta aja. Restoran di Citos alias Cilandak Town Square jadi salah satu tujuan favorit para pecinta kuliner yang tinggal di Jakarta Selatan. Soalnya lokasi Citos strategis banget, deket pintu keluar tol. Suasananya juga asyik buat nongkrong. Yang masih bingung mau makan di mana saat ke Citos, 7 restoran ini bisa jadi referensi!  

1. House of Omurice

Omurice adalah hidangan asal Jepang yang merupakan perpaduan omelet dan nasi. Hidangan ini biasanya disempurnakan dengan siraman saus di atasnya. Kalau kamu mau menyantap menu omurice yang istimewa, kamu harus datang ke House of Omurice.

Restoran di Citos ini punya banyak varian menu omurice yang enak-enak dan nggak biasa. Mulai dari Original Gyukin Omurice, Kuro Salted Egg Omurice, dan Lava Supreme Omurice, semuanya bisa bikin kamu terpana sama rasanya. 

Beef Curry Cheese Omurice juga nggak kalah juara. Rasa kari khas Jepang berpadu sempurna dengan mozarella cheese yang meleleh. Wagyu beef-nya lembut, melengkapi rasa savoury dari butter rice. 

Photo source: @dessymotret 

Lokasi: Cilandak Town Square, Lantai Ground, Jl. TB Simatupang, Cilandak, Jakarta Selatan

2. Holycow! STEAKHOUSE by Chef Afit

Nggak ada yang meragukan kelezatan steak Holycow! yang populer itu. Outletnya pun ada banyak banget di Jakarta, termasuk salah satunya di Citos. Buat kamu yang kebetulan lagi jalan-jalan di mall ini, nggak ada salahnya mampir untuk mengisi perut.

Makan siang di Holycow! bakal bikin kamu puas. Apalagi kalau bukan karena menu steaknya yang porsinya cukup untuk orang dewasa. Ditambah sama saus yang jenisnya variatif, seleramu bakal terpuaskan. Nah, salah satu menu yang nggak boleh kamu lewatkan di sini adalah Biefstuk yang disajikan dengan french fries dan mashed potato.

Photo source: @steakholycow

Lokasi: Cilandak Town Square, Lantai 1, Jl. TB Simatupang, Cilandak, Jakarta Selatan

3. Bebek Tepi Sawah

Restoran di Citos ini pusatnya ada di Bali. Tapi cabangnya yang ada di Jakarta juga nggak kalah autentik dari segi rasa maupun suasana tempatnya. Kalau kamu datang ke sini pas makan siang, nggak usah heran kalau ramai banget. Menu-menunya memang bikin selera makan nggak bisa dibendung.

Sesuai namanya, signature dish yang wajib banget kamu pesan di restoran ini adalah olahan bebeknya. Tepi Sawah Crispy Duck merupakan kuliner dengan cita rasa Bali yang bisa bikin nelan ludah. Apalagi kalau disantap sama tiga macam sambal yang pedas, dijamin keringetan deh! Sambal Pete juga juara lho, yuk masukin dalam daftar pesananmu.

Photo source: @julia.foodgram

Lokasi: Cilandak Town Square, Lantai Ground, Jl. TB Simatupang, Cilandak, Jakarta Selatan

4. Sate Khas Senayan

Satu lagi restoran di Citos yang cocok didatangi penggemar sate, Sate Khas Senayan. Yes, di sini kamu bisa menyantap sate dengan suasana yang nyaman. Tenang aja, rasanya sesuai dengan selera semua kalangan dan nggak kalah enak sama warung sate di pinggir jalan. 

Sate Khas Senayan merupakan restoran keluarga yang menu andalannya Sate Ayam Daging. Bumbu kacangnya mantap banget dan makin sempurna dengan irisan bawang dan cabe rawit. Yang menarik, kamu nggak hanya bisa menemukan sate di sini. Nasi dan Sayur Lodeh serta Paru Sambal Bawang bisa bikin kamu terkesan.

Photo source: @satekhassenayan

Lokasi: Cilandak Town Square, Lantai 1, Jl. TB Simatupang, Cilandak, Jakarta Selatan

5. Ramen 38 Sanpachi

Makanan Jepang juga menjadi favorit bagi sebagian orang. Kalau datang ke Citos, kamu pun bisa menikmati kelezatan Japanese food yang autentik di Ramen 38 Sanpachi. Tempatnya cozy dan asyik buat chill bareng teman-teman sefrekuensi.

Sambil menyeruput kuah ramen saat masih hangat, dijamin momen kebersamaan dengan orang terdekat bakal lebih menyenangkan. Cobain deh Jigoku Ramen yang cita rasanya super spicy. Di atasnya ada taburan bubuk cabai dan irisan rawit. Jangan lupa buat nambahin topping pilihan seperti telur, soboro, nori, chashu, horenso, dan negi chashu. Mantap banget.

Photo source: @happyinsquare

Lokasi: Cilandak Town Square, Lantai 1, Jl. TB Simatupang, Cilandak, Jakarta Selatan

6. Nanny's Pavillon

Buat kamu yang pengen ngajak keluarga besar buat makan bareng di restoran, Nanny’s Pavillon bisa jadi pilihan terbaik. Alasannya simpel: karena variasi menu makanannya banyak. Setiap orang pun lebih leluasa buat milih hidangan yang sesuai selera mereka. 

Mau yang ringan-ringan seperti pancake hingga masakan khas Italia seperti Meat Lover Penne dan Chicken Capers Fettuccine, semuanya tersedia di sini. Nanny’s Pavillon juga punya yang sehat seperti Caesar Salad. Selain itu, interior restoran di Citos ini juga unik dan estetik, bikin kamu makin nyaman buat makan siang. 

Photo source: @nannyspavillon

Lokasi: Cilandak Town Square, Lantai Ground, Jl. TB Simatupang, Cilandak, Jakarta Selatan

7. Pepper Lunch

Siang di akhir pekan, serunya makan siang di luar aja sama keluarga. Janjian sama bestie buat nongkrong bareng juga bisa sambil ngenyangin perut di Pepper Lunch. Apalagi sekarang kamu bisa jalan-jalan di Citos sambil mampir ke Pepper Lunch.

Restoran ini menyajikan menu Japanese food yang bikin lidah bergoyang. Buktikan sendiri saat pesan BBQ Premium Beef & Hamburg. Disajikan saat masih panas di atas hot plate, kelezatannya jadi dobel. Kamu juga bisa mengganti nasinya dengan pasta biar nggak bosen.

Photo source: @whutnateats

Lokasi: Cilandak Town Square, Lantai 1, Jl. TB Simatupang, Cilandak, Jakarta Selatan

Sudah siap menyerbu restoran di Citos saat liburan nanti? Jangan lupa kasih reviewnya di Nibble ya setelah cobain makanan-makanan di sana. Buat yang belum tahu Nible, kamu bisa klik di sini!