Reviews

Nyobain Double Patty Terkenyang di Byurger Jakarta

by Rendi Widodo | December 04, 2019

Nyobain Double Patty Terkenyang di Byurger Jakarta
Burger lokal memang salah satu bisnis kuliner berkembang di Jakarta, khususnya di beberapa wilayah hits seperti Jakarta Selatan. Salah satu yang mencuri perhatian kami adalah Byurger Jakarta yang ada di sekitaran Cilandak. Byurger yang sudah beroperasi selama satu tahun ini telah menjadi artis IG dan terpantau para foodiezen sejak pertama kali kemunculannya. Memutuskan untuk mencoba seperti apa rasa yang ditawarkan, jujur awalnya kami agak sedikit ragu dengan potensi rasa yang dimiliki oleh burger lokal yang satu ini. Tapi setelah mencicipinya ternyata semuanya berubah. Seperti apa uniknya pengalaman kami dengan salah satu burger hits Jakarta ini?

Ambiance yang Sempat Mengkhawatirkan

Sesampainya kami di Pasar Cipete Selatan semuanya terasa mulai meragukan. Lokasi Byurger Jakarta yang terasa tak lazim tentunya membuat kami bertanya-tanya. Sebuah pasar yang walaupun sudah dipoles menjadi lebih rapi, namun tetap saja bukan lokasi yang wajar untuk tempat nongkrong. Kekhawatiran kami mulai sirna saat masuk ke meja order. Konsep pelayanan yang benar-benar mengadopsi gaya restoran fast food membuat waktu penyajian terasa cepat, sekalipun saat terjadi antrean panjang. Kami datang dan sejak selesai memesan orderan tak sampai 5 menit pesanan kami pun tiba, cepat. Lantai dasarnya hanya fokus pada dapur, meja order, serta area tunggu untuk para ojek online dan customer yang ingin take away. Untuk makan ternyata ada lantai 2 yang cukup nyaman dengan warna pastel yang dominan pada interiornya. Tidak terlalu luas namun cukup untuk sekedar makan burger. Dalam bayangan kami, lantai 2 ini mungkin akan terasa cukup berisik untuk ngobrol saat ramai. Disarankan untuk jangan meeting serius-serius di sini ya.

Double Damn Basic

Salah satu menu yang kami pesan adalah damn basic tapi double. Kenapa double? Karena harga single patty-nya murah banget. Si damn basic ini memang menu burger paling dasar di Byurger Jakarta, jadi harganya hanya Rp39.500,- untuk yang single dan Rp55.000,- untuk yang double. Harga tersebut sangat murah karena ketika dicoba rasa patty-nya lembut dan lumayan berlemak. Bagi yang suka dengan daging berlemak kalian akan jatuh cinta dengan patty punya Byurger Jakarta ini. Kejunya lumer di mulut. Buat yang gila dengan patty, double damn basic ini akan membuat perut kalian melar karena porsinya banyak.

Chi Chi

Burger lainnya yang kami coba adalah Chi Chi, ground beef patty-nya sama dengan double damn basic, namun ekstra pickle, curly lettuce, dan tentunya beef bacon yang smokey cukup membuat rasa chi chi ini unik. Secara porsi masih tetap di bawah double damn basic, namun mix rasanya tentu jauh lebih baik. Pilihannya, kalau lapar ya double damn basic kalau lezat ya si chi chi ini. Harganya Rp52.000,- dan kami rasa cukup worth it mengingat beef bacon adalah salah satu isian yang juga lumayan enak.

Chickin Skin

Side dish yang kami pesan tak lain dan tak bukan adalah kulit ayam goreng. Banyak mendapat masukan kalau kulit ayam goreng punya Byurger Jakarta ini enak, tentu membuat kami penasaran. Hanya Rp20.000,- kalian akan mendapatkan porsi kulit ayam yang lumayan banyak dengan potongan besar. Seberapa crunchy? Crunchy banget! Sayangnya pesanan kami ini terasa agak asin, tapi kami rasa set up-nya bisa kalian request saat mengorder untuk tidak terlalu asin. Hampir tak ada bagian yang tidak termasak sempurna, kulit ayam goreng punya Byurger ternyata memang enak seperti kata kabar angin.

Badak

Badak, merek minuman lama yang mulai ngehits kembali ini juga menjadi salah satu pilihan minuman di Byurger Jakarta selain es kopi susu dan beberapa minuman basic lainnya. Yang harus kalian coba adalah Badak float, makan siang-siang di sini dan minum Badak pakai es krim akan terasa enak banget.

Customize Menu

Tak ketinggalan dengan mode make your own memungkinkan kalian untuk membuat sendiri seperti apa burger yang kalian inginkan. Berbagai pilihan patty bisa menjadi pengganti ground beef patty seperti unagi, patty ayam, telur dadar, gyukatsu, slice beef, short rib, bahkan nangka guys.

Rekomendasi Kami

Byurger Jakarta punya tone yang membuat mereka berbeda dengan burger-burger lokal lainnya di Jakarta. Pilihan menu burger mereka juga terbilang banyak. Mari kita hitung, ada damn basic, k-pop sensation, bogan’s favourites, chi chi, the samurai, uncle phil, crackhead, herbivore, sexyback rib, dan sweet temptation. Total ada 10 pilihan burger berbeda yang otomatis bisa bikin kalian datang lagi ke Byurger Jakarta. Kesimpulan kami untuk Byurger Jakarta, ini tempat makan burger yang enak kok. Terlepas dari isu lokasi dan lack of space-nya, burger-burger mereka benar digarap serius bersama kualitas yang bisa diadu dengan merek-merek burger mapan lainnya. Langsung deh datang ke lokasinya di Pasar Cipete Selatan, Jl. Pangeran Antasari Raya, Cilandak Barat, Jakarta Selatan.