Foodies Trends

10 Thai Tea Surabaya Buat Menyegarkan Harimu

by Finna Zephyrine | September 16, 2021

10 Thai Tea Surabaya Buat Menyegarkan Harimu
Sejak booming beberapa tahun lalu, thai tea Surabaya juga jadi satu hal yang banyak dicari orang. Rasanya yang segar dan cukup mengenyangkan membuat thai tea cocok buat camilan yang segar, apalagi kalau udah ditambah boba yang kenyal. Berikut, Nibble punya rekomendasi thai tea di Surabaya yang bisa kamu pesan.

1. Chang Tea

Photo source: Instagram/drinkchangtea

Chang Tea udah punya sekitar 38 gerai di seluruh Indonesia termasuk Surabaya. Thai tea Surabaya ini bukan cuma punya menu teh susu a la Thailand, tapi juga menu menarik lainnya seperti Lemoy yang merupakan paduan lemon dan jus kiamboy yang menyegarkan. Untuk tambahan dalam minuman, kamu bisa memilih mau pakai bobanya yang empuk atau cream cheese yang gurih. Alamat: Royal Plaza, Lantai 3, Jl. Jend. A. Yani No. 16 - 18, Wonokromo, Surabaya

2. Nyot Nyot

Photo source: Instagram/nyotnyottaithea.official

Konsep Nyot Nyot Thai Tea adalah kedai sederhana dengan beberapa kursi di depannya supaya pelanggan bisa sambil nongkrong tipis-tipis menikmati minumannya. Karena berupa franchise, jadi udah ada cukup banyak kedainya di Surabaya termasuk di Rungkut dan di Gayungan. Kamu bisa cari di aplikasi online untuk melihat franchise mana yang terdekat dengan lokasimu. Porsi gelasnya cukup besar dengan berbagai rasa seperti Thai Tea, Red Velvet, Taro, Green Tea, dan Chocolate, jadi beneran bisa bikin minum sampai kenyang. Alamat: Jl. Ahmad Yani No.73, Jemur Wonosari, Kec. Wonocolo, Surabaya

3. Dum Dum

Photo source: Instagram/dumdumthaidrinks

Kalau yang satu ini, pasti udah banyak yang kenal karena Dum Dum Thai Drinks memang thai tea asli dari Thailand yang udah mendunia. Gerainya udah banyak ada di Indonesia dan Singapura. Salah satu yang membuatnya istimewa adalah rasa tehnya yang punya aroma khas, beda dengan teh lain yang bisa kita temukan di Indonesia. Mereka pun selalu memperbarui menu dengan inovasi baru. Yang terakhir, ada tambahan topping Lotus Biscoff yang belakangan lagi hits. Alamat:
  • Transmart Carrefour Rungkut, Lantai Ground, Jl. Raya Kalirungkut No. 25, Rungkut, Surabaya
  • Galaxy Mall 1, Lantai 2, Techno Zone, Jl. Dharmahusada Indah Timur No. 35 - 37, Mulyorejo, Surabaya

4. Mo Kekita

Photo source: Instagram/thefatlens.id

Selain di Surabaya, Mo Kekita juga udah ada di Jakarta. Ini artinya, kenikmatan minuman yang ditawarkan harus masuk daftar kamu, nih. Tempat ngopi di Surabaya ini punya pilihan minuman yang unik selain thai tea seperti hazelnut coffee, green tea, strawberry milk, ice coffee, dan masih banyak yang lainnya. Bagian terbaiknya adalah mereka juga punya menu donat. Cocok kan, buat camilan sore kamu. Alamat: Jl. Ketintang No.170, Kios 1, Ketintang, Kec. Gayungan, Surabaya

5. Mo-mon Thai Tea

Photo source: Instagram/thaiteamomon

Berbentuk kedai sederhana, Mo-mon Thai Tea sebenarnya bisa juga dengan mudah dipesan melalui aplikasi online. Thai tea Surabaya ini punya gelas porsi yang besar dan memuaskan. Menunya terdiri lebih dari 24 varian rasa yang semuanya enak untuk dicoba, baik itu yang berbahan dasar susu yang creamy atau yang segar dan ditambah jelly menarik. Alamat: Kapas Madya Gg. I C No.2, Gading, Kec. Tambaksari, Surabaya

6. Cha Wan

Photo source: Instagram/chawan_thaitea_sby

Berada di dalam sebuah food court di Surabaya, kamu bisa menikmati thai tea Surabaya ini sambil makan makanan lain yang ada di sana. Karena lokasinya dekat dengan Universitas Airlangga, harga Cha Wan sangat terjangkau, lo. Cocok untuk kantong mahasiswa. Selain thai tea yang pakai susu, mereka juga punya Green Tea Lime Honey yang menyegarkan sekaligus menyehatkan! Alamat: Jl. Gubeng Airlangga 2 No. 12 (dfood city), Surabaya

7. Chagocha Thai Tea

Photo source: Instagram/chagocha_surabayabarat

Chagocha merupakan thai tea Surabaya yang spesial karena boba brown sugar-nya yang legit dan kenyal. Selain itu, kamu bisa minta topping tambahan cream cheese yang gurih untuk setiap minuman yang kamu pilih. Kalau lagi nggak mau thai tea original, cobain menu lainnya seperti taro, green tea, milky vanilla, milky strawberry, atau red velvet. Alamat: Jl. Gadukan Utara 230, Surabaya

8. Dabo Thai Tea

Photo source: Instagram/dabothaitea.sby

Dabo Thai Tea terletak di dalam Comunale yang merupakan tempat nongkrong yang cocok banget buat anak muda di kawasan Wiyung. Jadi, kamu bisa menikmati thai tea dari Dabo sekaligus makan makanan lain yang tersedia di sana. Dabo juga menerima pesanan dalam jumlah besar, lo. Karena harganya cukup terjangkau, Dabo Thai Tea cocok untuk berbagi bersama teman. Alamat: Jl. Raya Menganti Karangan no.91-93 Wiyung, Surabaya

9. Tuk Tuk Tea

Photo source: Instagram/tuktuktea_surabaya

Tuk Tuk Tea adalah gerai thai tea Surabaya dan sekitar dengan konsep franchise. Lokasinya bukan berada di dalam mall-mall sehingga mudah untuk ditemukan apalagi kalau kamu mau cari minuman segar yang cepat, nggak perlu parkir jauh-jauh. Dengan varian minuman yang beragam, kamu juga bebas memilih topping dari mulai boba, cendol, cincau, oreo, coffee jelly, dan cheese cream. Mau lebih dari satu topping? Bisa banget! Alamat:  Jl. Jambangan Baru Sel. Raya No.14, Karah, Jambangan, Surabaya

10. Kota Lama Gerobak Kuliner

Photo source: Instagram/kotalamakuliner

Nah, kalau yang satu ini adalah cara makan thai tea Surabaya dengan cara yang berbeda. Udah pernah belum makan es podeng rasa thai tea? Di Kota Lama Gerobak Kuliner, kamu bisa mendapatkan nikmatnya es serut dengan siraman sirup thai tea, dan jelly serta pudding yang melimpah. Pokoknya menyegarkan dengan rasa thai tea yang masih kental.

Alamat: One Five Shopping Lane bloke E,F,G, Jl. Babatan Pantai Utara II no 3-3a, Surabaya Sesekali, minum thai tea Surabaya bisa menggantikan coffee time kamu, Nibblers. Apalagi kalau gerainya berada di tempat kuliner. Itu artinya kamu bisa menikmati jajanan Surabaya sambil minum segelas thai tea yang segar.