Tips & Tricks

Tips Merawat Talenan Kayu Agar Awet Bebas Bau

by Danang Lukmana | October 18, 2021

Tips Merawat Talenan Kayu Agar Awet Bebas Bau
Kali ini Nibble akan membagikan tips merawat talenan kayu yang ada di dapur rumah. Konon katanya, telanan kayu bisa awet bertahan sampai puluhan tahun asal dirawat dengan cara yang benar. Makanya, dibandingkan talenan berbahan plastik, sepertinya banyak orang lebih memilih pakai talenan berbahan kayu karena daya tahannya tersebut. Tapi bukan berarti talenan kayu akan bebas kendala, karena seringkali juga ditemukan tumbuhnya jamur yang bikin aromanya jadi gak sedap. Hal itu tentunya juga bisa merusak kualitas bahan makanan yang dipotong di atas talenan tersebut. Kenapa hal seperti itu bisa terjadi? Ya karena ternyata masih banyak orang yang belum paham cara merawat dan membersihkan talenan berbahan kayu ini. Nah, berikut ini tips merawat talenan kayu supaya awet dan bebas bau dari jamur. Simak ya!

1.      Hindari Penggunaan Pisau Bergerigi

source: pixabay

Melansir dari laman Tempo, penggunaan pisau bergerigi, seperti yang biasa dipakai untuk memotong roti, akan sangat merusak bahkan menghancurkan talenan kayu di dapur kalian. Desain mata pisau dengan tepi yang bergerigi mirip gergaji, bisa menggores permukaan talenan sangat dalam sampai ke lapisan kayunya. Bahkan bisa sampai merobek serat kayu terdalamnya.

2.      Pastikan untuk Langsung Mencuci Setelah Dipakai

Cara dan tips merawat talenan kayu yang paling mudah tapi paling sering diabaikan adalah langsung mencuci dan membersihkannya setelah dipakai. Kalian harus selalu membersihkan talenan kayu setiap kali habis memakainya supaya mencegah timbulnya bakteri dan jamur. Jangan hanya dibilas dengan air, cuci segera talenan kayu yang kotor dengan sabun.

source: istockphoto

Selain itu, talenan kayu harus dibersihkan di bawah air mengalir dengan tekanan agak tinggi supaya sabun dan sisa kotoran nggak menempel. Kalau perlu, gunakan air hangat demi mematikan semua kuman dan bakteri yang mungkin masih menempel. Bersihkan kedua sisinya ya, jangan hanya satu sisi saja.

3.      Simpan di Tempat Kering dan Bebas Lembap

Bahan kayu punya sifat yang mudah menyerap air dan juga cepat jadi lembap. Jika dibiarkan lembap, kayu akan tumbuh jamur dan jadi tempat berkembang biaknya bakteri. Makanya kalian harus langsung mengeringkan talenan kayu setelah habis dicuci. Pakailah tisu kering atau lap untuk mengelapnya sampai benar-benar kering.

source: istockphoto

Setelah talenan kayu sudah benar-benar kering, simpanlah di tempat yang kering dan bebas lembap. Tempat yang kering akan meminimalisir tumbuhnya jamur dan bakteri, yang membuat talenan kayu cepat rusak dan bau. Akan lebih bagus lagi kalau talenan kayu sering diangin-anginkan dan terkena sinar matahari supaya kualitasnya terjaga.

4.      Gunakan Jeruk Nipis, Cuka, dan Garam

Aroma gak sedap pada talenan kayu memang sangat menyebalkan dan bikin gak nyaman. Padahal sudah dicuci pakai sabun, tapi baunya tersebut terkadang masih juga menempel. Tapi tenang saja, kalian gak perlu khawatir, karena bisa kok dibersihkan dengan memakai jeruk nipis dan garam dapur. Caranya gampang, cukup potong jeruk nipis menjadi 4 bagian. Lalu, peras dan oleskan jeruk nipis beserta garam dapur pada permukaan talenan. Kemudian, tinggal kalian bilas menggunakan air hangat. Lalu, keringkan talenan dengan cara memposisikannya secara vertikal hingga sisa air berjatuhan ke bawah. Dengan cara ini, dijamin bau yang tertinggal pada talenan kayu akan hilang.

source: pixabay

Satu lagi, talenan kayu juga gak boleh dibersihkan memakai obat-obatan kimia. Hal itu bisa sangat merusak lapisan permukaanya. Kalau ingin lebih bebas jamur dan bakteri, cukup pakai air larutan cuka. Tinggal rendam saja talenan kayu di dalam larutan air cuka selama beberapa menit. Lalu bilas hingga bersih.

5.      Biar Lebih Awet, Simpan Talenan Kayu Menggunakan Plastik

source: istockphoto

Kalau talenan kayu di dapur gak setiap hari digunakan, namun tetap ingin menyimpannya dalam waktu lama. Sebaiknya simpan talenan kayu di dalam plastik yang terbungkus rapat. Cara ini akan mencegah masuknya udara dan kelembapan yang jadi biang tumbuhnya jamur pada permukaan talenan.

---

Nah, itu tadi 5 tips merawat talenan kayu di dapur rumah kalian biar awet dan bebas bau. Menjaga kebersihan peralatan memasak juga sangat penting untuk menjaga kualitas makanan yang kita konsumsi.