News & Trends

Hanya Sehari, Alun-Alun Eropa Suguhkan Budaya & Kuliner Khas Benua Biru

by Kristal Pancarwengi | May 11, 2023

 Hanya Sehari, Alun-Alun Eropa Suguhkan Budaya & Kuliner Khas Benua Biru

Image: dokpri Nibble

Untuk kali pertama, Festival Alun-Alun Eropa diadakan di Jakarta untuk memperingati Europe Day (Hari Eropa) yang jatuh pada tanggal 9 Mei. Acara ini digagas oleh Delegasi Uni Eropa untuk Indonesia. Nibble berkesempatan hadir untuk melihat antusiasme pengunjung yang luar biasa. Baik warga Indonesia maupun Eropa tampak memeriahkan acara yang berlangsung hanya satu hari ini.

Ada Apa Saja di Alun-Alun Eropa?

Sejak pagi, kompleks Plaza Sudirman dan Lapangan Softball Gelora Bung Karno sudah ramai pengunjung. Cuaca terik tak menghalangi semangat mereka untuk mengunjungi booth negara-negara Eropa dan tentunya berburu merchandise.

Festival Alun-Alun Eropa berlangsung dari pukul 7 pagi hingga 21.30 malam dan dibuka dengan sambutan hangat dari Duta Besar Uni Eropa untuk Indonesia, Bapak Vincent Piket.

Nah, untuk merayakan keanekaragaman budaya dan persahabatan antara Eropa dan Indonesia, pengunjung dimanjakan dengan berbagai stand budaya, kuliner, pariwisata, hingga informasi tentang pendidikan di Eropa.

Image: dokpri Nibble

Setiap stan punya kegiatan dan kuis yang seru-seru loh! Ada stan dari negara Belgia, Denmark, Jerman, Spanyol, Prancis, Italia, Hungaria, Belanda, Polandia, Rumania, Finlandia dan Swedia.

Kedubes Ukraina juga ikut hadir sebagai tamu istimewa. Stand Ukraina mengadakan pameran lukisan karya seniman The Ukrainian Illustrator Club (Pictoric Club) yang menggambarkan kondisi dan situasi perang di negara tersebut. 

Tak hanya itu, stage act di Alun-Alun Eropa pun menyajikan pengalaman unik. Pengunjung diajak berdansa mengikuti irama flamenco, menjajal permainan Mölkky, bincang-bincang dengan travel influencer Kristian Hansen, hingga menyaksikan circus  di Europasar.

Serunya Ambassador Tumpeng Challenge

Menjelang tengah hari, Nibble dan pengunjung lainnya ikutan heboh menyaksikan keseruan Ambassador Tumpeng Challenge. Sekitar 13 duta besar dan perwakilan dari Negara Anggota Uni Eropa akan memamerkan keahlian mereka dalam menghias nasi tumpeng, hidangan khas Indonesia yang melambangkan permohonan perlindungan, keselamatan, dan kesenangan dari Tuhan.

Acara ini dibawakan oleh Chef Bara dan makin istimewa karena bahan-bahan tumpeng yang dipakai telah bersertifikat Indikasi Geografis (GI) dan didukung oleh ARISE+ Indonesia. 

Image: dokpri Nibble

Nah, GI ini merupakan label yang mengidentifikasi asal geografis produk dan kualitas uniknya dan biasanya dipengaruhi oleh iklim, tanah, serta metode produksi tradisional suatu daerah. 

Nibble kebagian goodie bag berisi GI juga nih, isinya ada biji kopi, madu & berbagai rempah Indonesia. Hmm, jadi makin paham deh!

Now, let’s focus on the foods & beverages!

Nibble puas banget mencicipi berbagai stan makanan yang menyajikan cita rasa otentik khas negara asalnya. Ada Swedish Meatball dari Stockholm Syndrome yang super yummy dengan bola-bola daging juicy dan saus creamy. Gurihnya pas, lidah langsung akrab dengan kuliner khas Swedia ini hihi…

Image: dokpri Nibble

Setelah makan yang asin, Nibble ingin yang manis nih. Kebetulan stan Croissant Crunch menyajikan berbagai pilihan menu. Nibble mencoba Spinach Feuillete, Charcoal croissant, dan Ham & cheese croissant, serta macaroon. Untung disajikan hangat, jadi crunchynya dapet! Oh ya, ada yang tau nggak croissant dari negara mana?

Lanjut ke urusan snack, ada Lekker Snacks x Aaltje Bakery dari Belanda yang menawarkan menu stroopwafel, bitterballen, dan kroket. Italia nggak cuma gelato, ada kudapan yang nggak kalah enak dari Mamma Rosy! Lasagna dan aneka kuenya approved!

Image: dokpri Nibble

Selain kuliner Eropa, ada stan makanan dari Indonesia yang wajib dicoba. Nibble sempat nyobain ramuan Kombucha dari Ramuraga yang seger abis. Auto naikin mood! Bagi pecinta kopi, ada stand kopi Tuku juga loh. Lumayan bikin mata melek. 

Image: dokpri Nibble

Hmm, rasanya kurang nampol nih kalau nggak nyobain coklat. Favorit Nibble, chocolate Monggo! Tahu nggak sih, coklat yang berasa dari Jogja ini ternyata resepnya dikembangkan oleh orang Belgia loh. Hmm, mantap!

Hari semakin sore, energi Nibble mulai menipis karena sejak pagi sudah wara-wiri. Padahal rundown acara masih layak dinanti, ada karaoke dan pertunjukan musik The Sigit untuk menutup hari. 

Secara keseluruhan acaranya menyenangkan, panitia ramah & informatif, serta crowd flow yang nyaman tanpa khawatir sesak berdesakan. Semoga tahun depan Alun-Alun Eropa hadir lagi. Meski cuma satu hari, it was a blast!

Siapa yang sempat mampir ke Alun-Alun Eropa juga? Akhirnya, selamat Hari Eropa 9 Mei!