Nibble'S Guide

10 Camilan Enak di Jakarta Buat Ngemil Setelah Tarawih

by Danang Lukmana | April 29, 2022

10 Camilan Enak di Jakarta Buat Ngemil Setelah Tarawih

Ada banyak pilihan camilan enak di Jakarta yang kekinian buat kudapan ringan saat Bulan Puasa. Selain takjil berbuka, seringkali malam hari habis Sholat Tarawih adalah waktu kosong buat kembali makan camilan. Dari mulai camilan manis, asin, gurih, hingga yang agak pedas, siap memanjakan selera ngemilmu. 

Berikut ini camilan enak di Jakarta yang kekinian dan favorit buat ngemil malam selepas tarawih.

1. TakeBarli Asian Kurtos

Pernah mendengar nama makanan kürtőskalács yang khas dari Hungaria? Chimney cake atau roti berbentuk cerobong gulungan ini terkenal punya tekstur yang enak dan lembut untuk dinikmati. Sebagai camilan yang enak, kamu pun bisa menikmatinya di Jakarta yakni dari TakeBarli yang salah satu outletnya ada di Gandaria City.

Berkonsep Asian Kurtos, cita rasa roti chimney di sini sudah dikombinasikan dengan selera kekinian khas Asia-Jepang. Pilihan rasa yang bisa kamu pilih dari mulai legend original, famous cream cheese, sweet Nutella, ovomaltine, dan wonderful green tea. Selain roti kurtos, tersedia juga minuman seperti royal milk tea, milk tea ocha, shiro dan kuro coffee.

Source: @takebarli

Alamat: Gandaria City, Lantai Lower Ground, Jl. Sultan Iskandar Muda, Gandaria, Jakarta Selatan.

2. Auntie Anne’s 

Kali ini ada camilan roti khas Jerman yang enak dan bisa kamu temukan juga di Jakarta, yakni di Auntie Anne’s. Di sini kamu bisa menemukan aneka camilan bernama Pretzel yang berbentuk seperti roti yang dibentuk kepang. Dengan teksturnya yang crunchy, kamu bisa mendapati aneka topping dan kreasi rasa yang nikmat.

Pilihan aneka sajian di sini dijamin freshly baked yang bakalan masih garing crunchy saat kamu santap. Rasanya ada original salt/no salt, caramel almond, sour cream onion, triple cheese, cinnamon sugar, hingga pepperoni pretzel. Selain bentuk kepang, ada juga pretzel bentuk stick dan ball dengan pilihan rasa favoritnya ada cheezy pretzel dog.

Source: @auntieannesid

Alamat: Grand Indonesia Mall, Lantai Lower Ground, West Mall, Jl. MH Thamrin, Thamrin, Jakarta Pusat.

3. Dear Butter 

Siapa saat ini yang gak kenal dengan makanan kekinian bernama croffle? Perpaduan antara croissant dengan waffle ini juga sudah jadi camilan hits yang enak dan favorit, terutama bagi warga Jakarta. Salah satu tempat berburu croffle yang terkenal enak adalah di Dear Butter yang cabangnya ada di berbagai kota besar, salah satunya Jakarta.

Dengan cabangnya yang cukup banyak, sedikit banyak memudahkan buat yang lagi BM banget sama makanan ini di malam hari selepas tarawih. Tekstur croffle di sini terkenal sangat crunchy di luar tapi kenyal lembut dalamnya dengan penggunaan butter premium. Pilihan saus manisnya ada almond maple, strawberry jam, strawberry cream cheese, choco crunch, salted caramel, dan classic cheddar.

Source: @dearbutter.id

Alamat: Central Park, Tribeca Park, Lantai Ground, Jl. Letjen S. Parman, Slipi, Jakarta Barat.

4. Hokkaido Baby

Gerai Hokkaido Baby yang salah satunya bisa ditemui di Pondok Indah Mall (PIM), menjadi pilihan tempat membeli kudapan keju kekinian khas Jepang. Kualitas rasanya dijamin lezat karena kejunya sendiri merupakan impor langsung dari Italia dan Jepang. Aneka camilan seperti cheesecake, cheese tart, hingga cheese choux bisa kamu pilih untuk ngemil malam.

Varian menu cheesecake di sini diberi nama Petite Chizuko yang terdiri dari tiga pilihan rasa dengan molten filling. Pilihan rasa yang bisa kamu pilih ada original cheese, hot chocolate, dan yang unik adalah salted egg. Sedangkan pilihan rasa cheese tartnya ada original, peanut butter, hot chocolate, salted egg, dan matcha.

Source: @hokkaidobaby

Alamat: Pondok Indah Mall 1, Lantai 2, Jl. Metro Pondok Indah, Pondok Indah, Jakarta Selatan.

5. Kibo Cheese

Selanjutnya ada Kibo yang jadi destinasi pas untuk berburu aneka camilan keju kekinian yang enak di Jakarta. Kamu bisa memilih mau cake ukuran besar ataupun ukuran mini yang tampilannya lucu-lucu. Di sini juga menyajikan molten cheese cake dengan kualitas nomor satu dan terbaik lho.

Kamu bisa memilih original molten, matcha molten, strawberry oreo, lotus chizu, yuzu orange, banana regal, dan choco cheese. Kamu juga bisa coba cheese omelette yang mirip pancake gulung dengan rasa matcha, lotus biscoff, original, choco, dan strawberry. Bisa juga coba pilihan hatchi box dan hatchi pot yang merupakan dessert box kekinian.

Source: @kibocheese

Alamat: Kota Kasablanka, Lantai Upper Ground, Little Tokyo Kota Kasablanka, Jl. Casablanca Raya, Tebet, Jakarta Selatan.

6. Montato 

Ingin kentang goreng enak sebagai camilan gurih dan enak di Jakarta yang bisa dibawa kemana-mana? Kamu bisa berkunjung ke gerai Montato yang ada di beberapa mall besar serta sudah terkenal di banyak kota besar. Ukuran camilan french fries di sini cukup panjang dibandingkan biasanya dan teksturnya lembut crunchy.

Pilihan rasanya pun banyak dan enak-enak semua, dari mulai original, cheese, iri goma dan mayo seaweed. Untuk yang suka cita-rasa pedas, kamu bisa memilih rasa spicy BBQ dan sambal matah. Kalau suka yang manis ada Montato rasa dark chocolate yang unik manis.

Source: @montato.id

Alamat: Mall of Indonesia, Lantai 2, Dotonbori Foodtown, Jl. Boulevard Barat Raya, Kelapa Gading, Jakarta Utara.

7. Samjin Amook

Kamu pencinta camilan bernama eomuk alias fish cake ala Korea yang nikmat? Harus banget nih cobain sajian-sajian yang disediakan oleh Samjin Amook. Kualitas eomuk di sini gak perlu diragukan, karena gerai pertama mereka saja sudah buka sejak 1953 di Korea Selatan.

Lebih menariknya lagi, pilihan varian menu fish cake di sini banyak banget sampai 50 jenis lho. Ada berbagai macam isian yang menggiurkan, mulai dari keju, gurita, wasabi, dan puluhan varian lainnya. Tentu saja, sajian di sini siap menjadi camilan enak selepas tarawih yang pas buat penggemar sajian eomuk di Jakarta.

Source: @samjinamook.id

Alamat: Samjin Amook Central Park, Lantai Lower Ground, Jln. Letjen S. Parman, Tanjung Duren, Jakarta Barat.

8. Red Dog

Bagi penggemar camilan dan jajanan ala Korea yang enak di Jakarta, pasti kenal dengan Red Dog. Dari mulai toppoki hingga hotdog ala Korea Selatan yang kerap disebut corndog, siap kamu pilih untuk dinikmati di sini. Dengan dibalur tepung yang renyah dan gurih, tempat ini merupakan pilihan untuk mendapat corndog terbaik di Jakarta. 

Menu yang layak kamu pesan adalah potato mozza sausage dan mozzarella sausage, yang gak cuma lezat, tapi juga ada sensasi keju mozzarella lumer. Selain itu wajib cobain toppokki original dengan saus pedas manis, maupun aneka rasa kekinian. Ada toppokki mozzarella, carbonara, hingga rose.

Source: @reddog.id

Alamat: Mall Taman Anggrek, Lantai Ground, North Wing Area, Jl. Letjen S. Parman, Slipi, Jakarta Barat.

9. Mardin Baklava

Di Bulan Ramadan, menikmati camilan enak dengan dessert manis khas Turki atau Timur Tengah adalah pilihan yang pas. Salah satu tempat yang paling sesuai buat berburu camilan enak khas Turki di Jakarta adalah Mardin. Terdapat dua cabang yaitu di Jatinegara dan Kemang, dengan  tempatnya yang sangat nyaman.

Camilan andalan di sini adalah aneka jenis baklava yang merupakan sajian lapisan filo pastry dengan isian berupa kacang pistachio. Bukan hanya berisi kacang pistachio saja, tersedia juga aneka isi lain seperti walnut, kacang mede, cokelat, hingga cokelat kelapa. Jenis kudapan lainnya ada kunafe, tulumba, hingga Turkish ice cream.

Source: @mardinbaklava

Alamat: Jl. Cipinang Jaya No. 74, Jatinegara, Jakarta Timur.

10. Roti Srikaya Tet Fai

Kalau kamu lagi jalan-jalan berkeliling Jakarta Barat, tepatnya di daerah Krendang Jembatan Lima, maka coba mampir ke Roti Srikaya Tet Fai. Toko ini menjual jajanan khas Singkawang yakni berupa roti selai srikaya kukus dan panggang. Bisa dibilang di sinilah tempat mendapatkan roti srikaya yang legendaris sekaligus paling enak di Jakarta.

Ciri khas sajian di sini adalah selai srikaya yang berwarna hijau dengan cita rasa manis lembut dengan kekentalan yang pas. Selai srikayanya tersebut juga dijamin merupakan produk home made toko ini, sehingga rasanya cukup otentik. Sebagai camilan enak di Jakarta, kamu bisa memilih mau roti kukus, panggang, maupun goreng.

Source:  @roti_srikaya_tetfai

Alamat: Jl. Krendang Raya, Jembatan Lima, Jakarta Barat.

Nah itu dia ragam pilihan camilan enak di Jakarta yang bisa kamu nikmati malam hari setelah tarawih. Selain waktu buka puasa saat maghrib, momen malam selepas tarawih juga jadi pilihan buat menikmati beragam sajian enak.