Populer

Ini 11 Rumah Makan Lesehan Terenak di Bogor!

by Leni Marlin | February 10, 2023

Ini 11 Rumah Makan Lesehan Terenak di Bogor!

Sensasi makan lesehan emang nggak ada duanya. Lesehan tuh bikin suasana makin akrab dan makanan yang disantap pun terasa lebih nikmat. Apalagi kalau makan lesehannya di Bogor. Udara segar dan makanan enak khas Bogor pasti bakal bikin kamu rela nyetir bolak balik dari Jakarta ke kota hujan ini. 

Nah, buat yang cari rumah makan lesehan terenak di Bogor, pastikan kamu mampir ke 11 restoran ini ya!

1. Gurih 7

Pengen ngerasain sensasi makan dengan pemandangan air terjun dan danau mini yang bikin mata dan hati merasa relaks? Coba sesekali mampir ke Gurih 7. Rumah makan lesehan terenak di Bogor ini luas banget, bahkan ada area playground seru buat anak-anak. 

Makanannya juga bikin betah. Mulai dari Gurame Bakar, Sayur Asem, atau Tumis Kangkung, semua terasa fresh dan super enak. Dari segi harga pun nggak mahal lho. Area saung di dekat air terjun jadi spot favorit di sini, soalnya suara percikan airnya itu bikin perasaan jadi damai.

Photo source: @restogurih7bogor

Lokasi: Jl. Raya Pajajaran No. 102, Bogor Utara, Bogor

2. De Leuit

Makan masakan Sunda di restoran lesehan harus jadi agenda wajib saat kamu bertandang ke Bogor. Kamu bisa datang ke De Leuit nih dan pesan Nasi Jambal. Harumnya si Nasi Jambal sangat memikat hati, terutama saat disantap dengan lauk pauknya. Ada bakwan jagung, empal, tahu, dan tempe yang makin nendang saat dicocol ke sambal pedasnya. 

Pepes Ikan Mas juga nggak boleh dilewatkan. Durinya lunak, jadi kamu nggak perlu takut tersedak. Bumbu kuningnya pun sedap dan rasanya mantap banget lho saat diaduk ke nasi hangat.    

Photo source: @deleuit

Lokasi: Jl. Ciheuleut Pakuan No. 3, Bogor Timur, Bogor

3. Saung Kuring

Kalau ke Bogor bareng keluarga, jadikan Saung Kuring sebagai destinasi kulinermu sambil menunggu macetnya jalanan di Puncak mereda. Suasana restoran keluarga di Bogor ini nyaman sekali dan adem juga karena ada kolam ikannya. 

Ikan Bakar yang disajikan di rumah makan lesehan terenak di Bogor ini enak banget! Bumbunya meresap ke dalam daging dan tingkat kematangannya juga pas. Dipadukan dengan sambel khusus untuk olahan bebakaran, rasanya makin maknyus!

Photo source: @jjs.channel

Lokasi: Jl. KH. Sholeh Iskandar No. 9, Tanah Sareal, Bogor

4. RM Bumi Aki

Rumah Makan Bumi Aki ini emang udah terkenal banget di kalangan orang-orang yang sering ke Puncak. Parkirannya selalu penuh dan pengunjungnya nggak pernah sepi. Nggak heran sih, selain makanannya enak, kamu bisa dapat bonus pemandangan pegunungan yang fantastis kalau makan lesehan di sini. 

Suasana yang bener-bener Sunda banget ini sangat didukung dengan beragam menu masakan Sunda yang bikin ngiler. Mulai dari aneka olahan ikan sampai sate-satean, semua bisa kamu cicipin di sini. Makanan pendamping seperti mendoan dan pisang goreng juga tersedia. Pokoknya lengkap banget!  

Photo source: @bumiaki

Lokasi: Jl. Raya Puncak No. 59, Puncak, Bogor 

5. Rumah Air

Setelah capek berenang di Jungle Waterpark Bogor, kamu bisa mampir ke Rumah Air buat isi perut. Restoran kids-friendly di Bogor ini punya segudang fasilitas permainan yang bikin anak-anak nggak bosan menunggu sebelum makanan disajikan. Anak-anak bisa bermain di area outbond dan orang-orang dewasa bisa bersantai sambil lesehan di saung-saungnya. 

Nah, menu yang paling menggiurkan di rumah makan lesehan terenak di Bogor ini adalah Gurame Bakar. Ikannya diolah dengan sangat baik, nggak ada bau tanah sama sekali, dan bumbunya pun meresap sempurna. Makanan pelengkap lain seperti sayuran, bakwan jagung, sampai pete goreng bisa kamu santap sampai puas.     

Photo source: @andilu1186

Lokasi: Bogor Nirwana Residence Jl. Bogor Nirwana Residance, Bogor Selatan, Bogor

6. Gili-Gili Restaurant

Kalau kamu lagi nyari tempat untuk lunch di Bogor yang konsepnya santai, Gili-Gili Restaurant bisa masuk dalam daftar yang perlu dipertimbangkan. Soalnya, restoran ini cukup luas dan pilihan menu makanannya juga banyak. Jadi, kamu bebas deh buat cicipin makanan sesuai selera.

Tapi jangan sampai kalap ya buat memesan semuanya. Apalagi karena makanan yang disajikan sangat menggoda. Bukan hanya olahan seafood, Ayam Kulit Garing dan Iga Sapi Bakar juga recommended. Biar tambah enak, jangan lupa pesen menu yang berkuah seperti Sop Tom Yum Seafood dan Sop Iga Asam Pedas. 

Photo source: @riunggiligili

Lokasi: Jl. Raya Pajajaran No. 69, Bogor Timur, Bogor 

7. Saung Berkah Resto

Salah satu rumah makan lesehan terenak di Bogor, Saung Berkah Resto, bisa kamu datangin saat lagi jalan-jalan ke daerah Cibinong. Di sini kamu bisa makan sambil lesehan sambil menikmati udara sejuk dan pemandangan yang indah. Terletak di pinggir danau yang dikelilingi oleh tanaman hijau membuat restoran satu ini menarik.

Tapi bukan hanya suasananya yang bakal bikin kamu terpesona, makanan yang disajikan pun nggak kalah lezat. Salah satu menu andalannya, Bebek Mangut. Kombinasi rasa gurih dari santan dan bumbu pedasnya membuat masakan ini juara banget. Nggak bakal cukup deh kalau cuma ngabisin sepiring nasi.

Photo source: @saungberkahresto

Lokasi: Jl. HR. Lukman No. 2 (Situ Cibinong), Cibinong, Bogor

 8. Bebek Tepi Sawah

Selama masih ada waktu, jangan sampai menyia-nyiakan kesempatan untuk berkumpul sama keluarga. Karena itu, nggak ada salahnya merencanakan acara makan-makan santai sambil menikmati waktu berkualitas di Bebek Tepi Sawah, rumah makan lesehan terenak di Bogor ini.

Restoran ini sebenarnya udah punya beberapa cabang di Jakarta. Tapi kamu juga bisa menjumpainya di Kota Hujan. Tempatnya luas dan sejuk. Makanannya juga enak-enak. Yang paling istimewa di sini, Bebek Goreng Tepi Sawah. Bebek ini berukuran setengah ekor disajikan dengan sayur kalasan, kacang panjang, dan tiga jenis sambal. 

Photo source: @ricebucketummy

Lokasi: Jl. Kantor Pos No. 104, Bogor Timur, Bogor

9. Desa Jongkon

Akhir pekan pengen liburan sambil makan-makan di rumah makan lesehan terenak di Bogor? Nggak usah ragu, datang aja ke Desa Jongkon. Di sini kamu bisa makan-makan sambil menikmati pemandangan alam pedesaan yang masih natural. Udaranya sejuk dan segar, cocok untuk healing tipis-tipis.

Soal menu makanan, di Desa Jongkon ada banyak pilihan yang nggak bisa kamu tolak. Contoh hidangan utamanya: Ayam Geprek, Dory Sambal Matah, Nasi Iga Sambal Geprek, dan lainnya. 

Mau ringan-ringan aja, ada aneka pilihan snack. Jongkon Platter paling cocok buat kamu yang pengen ngemil santai. Di dalamnya ada crispy dori, scramble egg, potato wedges, dan brokoli.

Photo source: @desajongkon.id

Lokasi: Cijayanti, Babakan Madang, Bogor

10. Resto Kebun Teduh

Restoran ini memadukan konsep tradisional dan modern dengan sempurna. Nggak heran kalau suasananya bikin nyaman dan buat kamu merasa betah berlama-lama. Uniknya, restoran terdiri atas beberapa spot seperti joglo, kawuryan, pendopo alit, selontirto. Bahkan, kamu juga bisa gelar tikar di halaman untuk menikmati dinner sama keluarga.

Pilihan menunya juga banyak. Ada yang ready to eat, tapi ada juga yang bisa langsung dimasak saat itu sehingga rasanya lebih mantap. Menu paket dengan hidangan khas Nusantara juga tersedia buat kamu yang nggak pengen bingung milih makanan. Jangan lupa pesan minuman tradisional untuk menghangatkan tubuh.

Photo source: @restokebunteduh

Lokasi: Jl. Bukit Angsana Hijau, Sentul, Bogor 

11. De’Saung

Satu lagi restoran lesehan yang bisa kamu datangi di Bogor adalah De’Saung. Restoran ini juga menawarkan pemandangan yang indah di sekitarnya. Tempat makannya terdiri atas saung-saung di area yang cukup luas. Anak-anak bakal seneng banget deh diajak ke sini karena bisa sambil lari-larian.

Cobain Ayam Bakar Perekor yang disajikan di De’Saung. Rasa smokey-nya dapat banget. Selain itu, rasa dagingnya cenderung manis gurih. Kalau cuma mau santai-santai sambil menikmati suasana yang menakjubkan, kamu bisa ngeteh sambil menyantap pisang goreng berlapis keju.

Photo source: @desaung_bogor

Lokasi: Jl. Gadog Sisi Ampera, Sukajadi, Kec. Tamansari, Bogor

Penampilan makanan di 11 rumah makan lesehan terenak di Bogor ini bikin nelen ludah banget ya? Ayo deh cobain! Kalau udah, jangan lupa review makanan yang kamu pesan di Nibble. Klik di sini yuk untuk informasi lengkap tentang Nibble.