Foodies Trends

Jacoweek Kembali Hadir Bagi Pecinta Kopi Indonesia

by Chris | September 06, 2019

Jacoweek Kembali Hadir Bagi Pecinta Kopi Indonesia
Untuk ke-empat kalinya, salah satu ajang temu penikmat kopi dan senja terbesar di Indonesia, Jakarta Coffee Week (Jacoweek) kembali diselenggarakan. Bertempat di Swissotel Jakarta, acara ini berlangsung mulai dari 30 Agustus 2019 dan akan berakhir pada 1 September 2019. Willyanto, General Manager ABCD School of Coffee, menyebut bahwa ajang yang awalnya hanya sebuah ide gila ini tidak terasa memasuki tahun ke-empat penyelengaraannya dan semakin membesar. “Berawal dari ide pada tahun 2016 untuk membuat one stop shopping untuk industri kopi Indonesia, akhirnya ajang ini bisa terlaksana. Untuk tahun ini, jumlah tenant lebih dari 140 buah. Sebuah jumlah yang tidak pernah kami bayangkan sebelumnya,” ungkap Willy. kopi5 Jika pada tahun lalu penyelenggaraan Jacoweek dapat menyedot perhatian 21.000 orang pengunjung, maka pada tahun ini ABCD School of Coffee sebagai pihak penyelenggara mematok target 25.000 orang pengunjung. Hal ini cukup masuk akal dengan banyaknya tenant yang berpartisipasi. Menariknya, juga terdapat tenant-tenant dari negara tetangga yang ikut berpartisipasi, seperti dari Singapura dan Jepang. Selain itu, pada tahun ini, Bank Mandiri kembali hadir sebagai sponsor utama. Hal ini diungkapkan Donsuwan, Direktur Retail Banking Bank Mandiri, bisa terjadi karena merupakan salah satu bentuk rasa tanggung jawab Mandiri bagi Indonesia. “Bank Mandiri memiliki slogan bersama membangun negeri. Kopi merupakan salah satu komoditi unggulan Indonesia. Dengan mendukung ajang ini berarti Mandiri juga mendukung para pengusaha kopi untuk maju. Saat ini harga kopi masih sangat rendah, kalah jauh dengan wine. Kita tentunya ingin di masa depan kopi semakin memiliki nilai jual,” jelas Donsuwan.

Tempat Temu Kopi Terbaik Nusantara

Perhelatan yang didukung oleh Bank Mandiri ini menghadirkan ratusan lapak berbagai merek dagang dan usaha ternama di industri kopi serta berbagai biji kopi pilihan dari nusantara yang dibawa langsung oleh petani kopi, yang khas dengan keunikan rasa dan tidak kalah dengan coffee chain internasional.  Kalian dapat menemukan kopi yang berasal dari petani Aceh hingga Papua di ajang Jacoweek tahun ini. Jacoweek juga berusaha untuk memajukan sektor UKM di Indonesia dengan turut mengundang petani ini langsung dari daerahnya masing-masing. Petani-petani kopi terbaik nusantara ini dikumpulkan di salah satu sektor yang dinamakan “Pasar Kopi”. Dalam pasar kopi ini kalian juga bisa berdiskusi langsung dengan para petani dan jika beruntung, dapat menambah koneksi. kopi1 Dalam Pasar Nusantara juga dilakukan public cupping, dimana kalian dapat memberikan merasakan langsung kopi-kopi terbaik dan memberikan penilaian agar kopi tersebut dapat memenangkan penghargaan People’s Choice Cup dari Jacoweek.

Bawa Pesan Ramah Lingkungan

Mandiri Jakarta Coffee Week 2019 bertema ”Be Kind". Artinya, setiap pelaku industri kopi dan penikmatnya diajak untuk semakin ramah lingkungan, tempat tinggal dan tumbuh kopi.  Melalui tema ini, Jacoweek ingin mengajak pengunjung untuk lebih peduli lingkungan dengan memakai bahan-bahan yang ramah lingkungan. Semua tenant event tidak ada yang menggunakan sedotan plastik dan juga penjualan tidak memakai plastik. kopi2 Ini merupakan salah satu upaya agar semua pihak menekan sampah yang dihasilkan dari sisa konsumsi kopi harian. Misalnya dengan seruan untuk tidak memakai sedotan plastik dan menggantinya dengan stainless straw, bambu, atau kertas. Untuk mendukung kampanye ini, setiap pengunjung Jacoweek akan mendapat tote bag. Diharapkan tote bag ini dapat digunakan untuk meletakkan barang bawaan dan belanjaan para pengunjung saat berburu ragam hal menarik di Jacoweek.

Ajang Barista Unjuk Kemampuan

Dibalik sebuah sajian kopi yang nikmat, terdapat seorang Barista handal yang mampu memahammi keinginan dari pelanggan. Melihat hal itulah, Jacoweek juga menyelenggarakn kompetisi yang dikhususkan agar Barista dapat menunjukka skill terbaik mereka. Ada 2 kompetisi berskala nasional yang diselenggarakan untuk para Barista ini, yaitu Ilndonesia Aeropress Competition & untuk Roasting biji kopi yang dinamakan Fire & Gas Competition keduanya diadakan oleh ABCD School of Coffee. kopi4 Tak tanggung-tanggung. Juara pertama kompetisi Fire & Gas akan mendapatkan 1 kg NORDIC Roaster, yang mana merupakan salah satu peralatan terbaik di kelasnya. Sedangkan bagi pemenang kompetisi Aeropress akan mendapatkan kesempatan untuk mewakili Indonesia di ajang World Aeropress Championship yang akan diselenggarakan di London, Inggris.

Tidak Cuma Kopi

Salah satu hal yang juga menarik dari pagelaran Jacoweek adalah tidak cuma merupakan ajang temu dari penikmat kopi dan pengrajin kopi. Ajang ini juga dimeriahkan dengan kehadiran tenant-tenant yang memiliki keterkaitan yang dekat dengan kopi. kopi3 Dalam Jacoweek, juga tersedia tenant yang menghadirkan produk teh andalan dari seluruh penjuru negeri. Teh juga merupakan salah satu komoditi yang diunggulkan Indonesia selain kopi. Banyak teh asli Indonesia yang terjadi memiliki kualitas tinggi dan tidak kalah dengan produk internasional. Kalian dapat berdiskusi langsung dengan para pengrajin teh dan mencoba teh terbaik dari seluruh Indonesia. Selain itu, juga ada pengrajin coklat yang hadir dalam ajang ini. Coklat asli Indonesia kita ketahui bersama beberapa tahun belakangan ini namanya mulai mencuat dan menarik perhatian publik. Tunggu apalagi. Yuk hadiri Jacoweek 2019. Masih ada 1 hari lagi yang bisa kalian manfaatkan. Hanya dengan membayar Rp50.000 lewat emoney Mandiri, kalian sudah dapat merasakan kopi, teh, dan coklat terbaik dari seluruh penjuru Indonesia!