Foodies Trends

10 Bakmi Babi Enak di Kawasan Jakarta Selatan

by Finna Zephyrine | February 10, 2022

10 Bakmi Babi Enak di Kawasan Jakarta Selatan

Bakmi babi di Jakarta memang banyak pilihannya, tapi hanya sebagian yang kualitasnya sampai mengundang banyak orang dari berbagai tempat untuk mencicip. Namun begitu, nggak semua tempat ini mudah ditemui karena tempatnya yang kadang nggak mencolok. Sebagai rekomendasi, yuk, kita lihat apa aja pilihan bakmi babi enak di Jakarta Selatan.

1. Bakmi Tiga Marga

Photo source: Instagram/bakmitigamarga

Bakmi Tiga Marga cukup tersembunyi karena tempatnya berada di dalam perumahan. Baru dibuka pada tahun 2019, Bakmi Tiga Marga menawarkan beraneka topping bakmi seperti daging babi cincang, daging ayam kampung, hingga siomay babi. Kuahnya yang kental mengimbangi mi yang keriting dan cenderung tipis. 

Alamat: Jl. Biduri Bulan Blok 1 No. 12, Permata Hijau, Jakarta Selatan

2. Bakmi Khek Selat Panjang

Photo source: Instagram/bakmiselatpanjang.jkt

Hidden gem yang satu ini sulit ditemukan bukan karena alamatnya yang tersembunyi, tetapi karena mereka memang hanya melayani pesan antar makanan frozen. Uniknya, kamu jadi bisa membuat bakmi khas Selat Panjang, Medan, yang selama ini sudah populer di antara turis domestik. Dalam satu paket, kamu bisa menemukan bakmi lengkap dengan topping dan cara memasaknya. 

Alamat: Bisa dipesan online melalui Instagram @bakmiselatpanjang.jkt

3. Merry Mie

Photo source: Instagram/merry.mie

Cabang utamanya ada di Bali, Merry Mie di Jakarta sendiri ada di FoodHall Grand Indonesia. Selain bakmi babi, Merry Mie juga menyediakan bakmi ayam charsiew dan babi kecap vegetarian. Masakan dibuat sedemikian rupa sehingga sangat menyerupai cita rasa babi. 

Alamat: FoodHall, Grand Indonesia West Mall, Jakarta Pusat

4. Bakmi Itjong

Photo source: Instagram/bakmiitjong

Bakmi Itjong udah ada sejak tahun 1961. Sepanjang itu jugalah mereka mempertahankan cita rasa bakmi yang mereka tawarkan. Di antara restoran bakmi lain yang seangkatan, Bakmi Itjong bisa dibilang cukup mengikuti zaman. Terbukti, mereka sudah merambah dunia online dengan memasang branding di media sosial, membuat bungkus yang menarik, serta melayani pembelian delivery. 

Alamat: Jalan Guru Mughni Gang Batas No. 4, dekat lobi belakang Lotte Avenue

5. Bakmi Agoan Puri Indah

Photo source: instagram/bakmiagoan

Nggak jauh dari Jakarta Selatan, Bakmi Agoan Puri Indah juga merupakan hidden gem yang bisa kamu temukan. Mie yang paling terkenal dari tempat ini adalah Mie Goreng Casiu. Selain bakmi, kamu juga bisa mendapatkan menu lain seperti mie keriting casiu, sapo tahu casiu. dan cakwe hotplate. 

Alamat: Jalan Puri Indah Raya Blok A No.16, Kembangan, Kota Jakarta Barat

6. Dekolicious

Photo source: Instagram/missymessie

Sama seperti konsep Bakmi Selat Panjang, Dekolicious menawarkan olahan bakmi babi frozen yang mudah dibuat di rumah. Toppingnya lengkap, dari mulai ayam cincang hingga casiu dan sate babi manis. Kuahnya disiram dengan minyak babi yang menambah kelezatan bakmi ini. Semua topping dibungkus satu per satu sehingga higienis dan mudah dimasak. 

Alamat: Lebak Bulus, Jakarta Selatan

7. Bakmi Ci Aling

Photo source: Instagram/bakmi_cialing

Satu lagi hidden gem yang sekarang cuma menerima pesanan delivery. Bakmi Babi Ci Aling menggunakan topping jamur dan babi cincang. Untuk sensasi renyah saat menyantap mie yang lembut ini bisa juga meminta taburan minyak babi goreng. 

Alamat: Jalan Tebet Barat 3D (Hanya menerima delivery dan pesanan khusus)

8. Bakmie Kukuh

Photo source: Instagram/bakmie_kukuh

Bakmie Kukuh adalah restoran bakmi  modern dengan topping babi yang bervariasi. Dipadukan dengan jamur, ayam, kulit babi goreng, dan cabai segar, nggak salah kalau mereka menyebut diri sebagai South Noodle King. Di Jakarta sendiri, bakmi ini memiliki cabang di SCBD dan Jalan Senopati. Namun, sebagian tutup dan hanya menerima pesan antar selama PPKM berlangsung. 

Alamat: Jalan Wijaya I No. 22, Jakarta Selatan

9. Bakmi Asoei

Photo source: Instagram/wargagadingserpong

Geser sedikit ke pinggiran Jakarta, Bakmi Asoei memiliki cabang yang ada di Alam Sutra, Puri Indah, Gading Serpong, Taman Surya, dan Taman Ratu. Mereka memberikan pilihan bakmi keriting atau bakmi karet dengan topping campur. Selain itu, Bakmi Asoei juga menawarkan pilihan bakmi frozen yang bisa kirim ke dalam dan luar kota. 

Alamat: Ruko Pasar 8, Jl. Alam Utama, Serpong Utara, Tangerang

10. Bakmi 3 Rasa

Photo source: Instagram/bakmi3rasa

Meski masuk di kawasan Bintaro, bakmi yang satu ini masih terjangkau dari kawasan Jakarta selatan. Bakmi 3 Rasa memiliki topping babi dengan tiga macam rasa yaitu babi kecap, babi panggang, dan casiu madu. Selain yang istimewa ini, ada lagi pilihan yang lebih mantapnya yaitu bakmi babi empat rasa dengan empat macam topping babi. Alamat: Bintaro Jaya Sektor 4, Jl. Cucur Tim. III, Tangerang Selatan 

Menghadapi pandemi dan PPKM yang diperpanjang, sebagian besar dari pilihan bakmi tersebut menerima layanan delivery dalam kondisi matang atau frozen. Jadi, kamu bisa menyimpan bakmi tersebut untuk stok makanan di rumah.