Nibble'S Guide

10 Cafe ala Bali di Jakarta dan Sekitarnya yang Obati Rindu pada Pulau Dewata

by Danang Lukmana | April 29, 2022

10 Cafe ala Bali di Jakarta dan Sekitarnya yang Obati Rindu pada Pulau Dewata

Rindu dengan suasana ala Pulau Dewata? Deretan cafe ala Bali di Jakarta dan sekitarnya ini dijamin bisa mengobati rasa rindu tersebut. Pulau Dewata dan keindahannya memang magnet daya tarik tersendiri yang selalu bikin kangen buat berkunjung. Dari mulai nuansa pantai ala Seminyak dan Canggu, hingga alam hijau Ubud, semuanya cantik dikemas dalam konsep cafe. 

Yuk langsung rasakan sendiri sensasi pengobat rindu di deretan cafe ala Bali di Jakarta dan sekitarnya berikut ini.

1. Hey Beach

Seperti namanya, Hey Beach, di sini kamu bisa merasakan sensasi cafe ala pantai Bali namun di area indoor yang luas. Begitu masuk, kamu langsung akan disambut dengan lantai berpasir yang lembut jadi bisa merasakan nuansa pinggir pantai yang real. Belum lagi dengan perabotan kayu, atap daun kelapa, gantungan dan hiasan dinding yang membuatnya seperti rumah pinggir pantai.

Tentunya tempat ini cocok untuk berfoto seolah sedang liburan ke pantai serta menikmati sajian makanan nikmat. Makanannya sangat variatif dari mulai seafood, non-seafood, aneka pastry, hingga tropical smoothie bowl yang colorful. Ada seafood platter, Hawaii chicken steak, nasi tuna Jimbaran, dan masih banyak lainnya.

Source: @mulaiyukyt

Alamat: Jl. Pluit Permai No. 23, Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara.

2. Pribadi Coffee n Eatery

Ada sebuah hidden gem nih di mana kamu bisa menemukan suasana cafe ala pantai Bali di Pribadi Coffee n Eatery. Disebut hidden gem karena memang kamu harus sedikit masuk-masuk gang di daerah Dukuh Patra, Kuningan. Setiap sudut cafenya benar-benar bikin relax dan berasa liburan ke Bali, ditambah bagian yang dilengkapi pasir beserta rumah pantai yang estetik.

Dengan vibes ala pantai yang cantik, kamu bisa menikmati sajian makanan yang enak-enak. Kamu bisa menikmati nasi campur Bali, nasi goreng Jawa, pizza, fish and chips, chicken wings, french fries, dan lumpia. Tersedia juga aneka kopi manual brew seperti French press coffee, hot green tea, flat white hot, caramel latte hot, dan lainnya.

Source: @pribadicoffee

Alamat: Jl. Dukuh Patra V No.88A, RT.10/RW.1, Menteng Dalam, Jakarta, Kota Jakarta Selatan.

3. Sama Dengan Coffee, Antasari

Nuansa ala Bali lainnya bisa kamu rasakan di Sama Dengan Coffee yang salah satu cabangnya ada di Antasari. Meskipun lokasinya agak sulit dijangkau karena masuk gang, tapi konsepnya sangat asyik berasa pinggiran pantai. Kamu bisa merasakan sensasi makan dan ngopi di pinggir kolam renang sambil ditemani taman hijau beserta pohon palem yang teduh.

Selain area outdoor di pinggir kolam renang, kamu bisa juga memilih area indoor dengan bangunan rumah bergaya vintage serba putih. Sajian kopinya juga enak-enak seperti manual brew V60, ice sesame latte, espresso, cappucino hazelnut, dan green tea latte. Pilihan makanannya ada mie goreng Jawa Mas Jarwo Muntilan, nasi ayam kecombrang, iga penyet, dan spaghetti Asian style.

Source: @agungsetya87

Alamat: Jl. Putih Melati No. 10B, Cipete Utara, Jakarta Selatan.

4. Lanell Coffee Cipete

Di daerah Cipete, Jakarta Selatan, ada juga nih pilihan cafe bernuansa ala Bali lainnya yaitu Lanell Coffee. Bangunan cafenya sih kecil didominasi area indoor saja, tapi dijamin vibes summer beach ala Balinya kerasa banget. Area belakangnya terdapat mini garden indoor dengan alas bebatuan, serta sepasang kursi gantung rotan.

Bagian indoor lainnya pun didominasi warna putih cerah, serta hiasan anyaman di lampu gantungnya yang bikin berasa suasana khas rumah pantai. Soal menu makanannya yang favorit di sini ada cheesy beef quesadillas, oxtail fried rice, rice chicken sambal matah, dan nasi jeruk lilit Bali. Kudapannya ada calamari ring, happy wings, classic pancake, beef ham toast, dan choco lava ice cream.

Source: @lanellcoffee

Alamat: Jl. Cipete Raya No. 7D, Fatmawati, Jakarta Selatan.

5. Kokonut & Curtains by Wakikumudo

Pilihan cafe bernuansa ala Bali lainnya di Jakarta dan sekitarnya adalah Kokonut & Curtains by Wakikumudo. Lokasinya sendiri berada di area Taman Ria Senayan yang cukup lega dan luas dengan akses yang mudah dijangkau. Dengan konsep open air, dominasi warna serba putih, dan ada tirai-tirai hiasan, membuat suasana layaknya cafe di pinggir pantai Pulau Dewata.

Selain minuman kopi, supaya vibes Balinya lebih terasa, ada pilihan jus segar serta minuman mocktail seperti pina colada dll. Soal menu makanannya, cobain aneka pizza, beef smoked burger, chicken yummy pasta, lamb chops, hingga nasi ayam sambal matah, dan nasi goreng. Coba juga dessert mereka seperti coconut & pineapple cake, lemon tart, choco & biscuit bar, vanilla cake, dan burnt cheesecake.

Source: @kokonutcurtains

Alamat: Komplek Taman Ria Senayan, Jl. Gatot Subroto, Gatot Subroto, Jakarta Selatan.

6. Warung Nyonyah Kopi Tuan

Berikutnya ada Warung Nyonyah Kopi Tuan yang menyuguhkan cafe dan resto dengan vibes ala Bali di Jakarta dan sekitarnya. Desain interior bangunan cafe ini didominasi warna putih abu-abu dan coklat yang membuatnya terlihat estetik. Selain itu terdapat aneka perabot dari rotan dan furniture kayu yang menghias setiap sudutnya, sehingga membuat serasa di rumah pinggir pantai.

Dengan suasana super homey, kamu bisa menikmati aneka menu makanan khas lokal Indonesia-rumahan yang nikmat. Ada menu nasi bakar cumi, ayam lengkuas, opor ayam, ayam sambal setan, rendang, empal, gulai kikil, dan sambal goreng ati serta paru. Pilihan menu lainnya ada sop kimlo, ketupat sayur, dan dessert ketan hitam, kacang ijo, hingga biji salak atau candil.

Source: @warungnyonyah.kopituan

Alamat: Jl. Kelapa Nias Raya Blok QB5 No. 7, Kelapa Gading, Jakarta Utara.

7. Temu Kamu Coffee & Eatery, Bekasi

Berikutnya pilihan cafe ala Bali di Jakarta dan sekitarnya bisa kamu jumpai juga di Bekasi. Ada juga cafe di Bekasi yang Instagramable dengan suasana ala summer beach club Bali, yaitu Temu Kamu Coffee & Eatery. Bangunannya didominasi semi-outdoor dan di bagian lantainya juga diberikan pasir pantai biar makin berasa real.

Suasana tropical beach yang cantik tersebut membuat hampir setiap sudut cafenya benar-benar memuaskan buat berfoto-foto cantik, baik di area dalam maupun luar. Soal menu makanannya dari mulai nasi ayam bakar Jimbaran, ayam betutu, spaghetti chicken sambal matah, dan aglio olio tuna. Sedangkan untuk kudapannya ada roti bakar keju, nachos, longtato, hingga minuman signature berupa kopi susu temu kamu.

Source: @worthyourvisit

Alamat: Jl. Ir. H. Juanda No.167, Bekasi Jaya, Bekasi.

8. Lewi’s Organics

Bintaro rasa Ubud, itulah gambaran kalau mengunjungi Lewi’s Organics yang mengusung konsep hijau asri organik. Begitu masuk, area dalamnya ternyata super luas dengan dominasi pepohonan, tanaman hijau cantik, dan bangku-bangku kayu. Area indoornya gak kalah kece dengan memadukan unsur modern dan etnik yang berpadu pas menjadi satu.

Mengusung tema dan konsep organik, tempat ini menyajikan ragam minuman serta makanan berbahan alami yang sehat. Kamu bisa memesan kopi dari mulai cappuccino, espresso, hingga teh premium seperti Bali black, oolong, dan sencha. Kudapan pendampingnya ada cookies kenari, oatmeal, monkey raisin, almond croissant, dan brownies.

Source: @lewisorganics_id

Alamat: Jl. Raya Pondok Kacang No. 11, Pondok Aren, Tangerang Selatan.

9. Bear-Sama Cafe

Ternyata di daerah Meruya Jakarta Barat ada juga nih cafe baru yang nuansanya mirip beach club ala Canggu, yaitu Bear-Sama Cafe. Begitu masuk, kamu akan langsung disambut kolam renang dengan air yang terlihat biru cantik. Bangunannya sendiri didominasi warna putih dan sofa biru yang benar-benar terasa nuansa Canggu, Bali-nya.

Menu makanannya juga banyak dari mulai Western hingga Asian dan dari kudapan, makanan berat, hingga dessert. Beberapa menu yang bisa dipilih antara lain, chicken katsu curry rice, aglio olio katsu, classic bolognese, tex mex quesadilla, dan beef curry udon. Aneka pastry seperti croissant, cinnamon roll, palmier, dan pain au chocolat nya juga wajib coba.

Source: @bearsama_cafe

Alamat: Jl. Kembang Kerep No. 25, Meruya, Jakarta Barat.

10. The Forest by Wyl’s

Lebak Bulus juga punya pilihan cafe dan resto cantik ala Ubud Bali di Jakarta dan sekitarnya yang mewah sekaligus asyik. Namanya adalah The Forest by Wyl’s yang dikelilingi pepohonan hijau dan kolam renang rooftop infinity mewah berkelas. Bagian indoornya, terdapat aneka furnitur kayu dan bunga sehingga membuat suasana terasa hangat.

Dengan suasana mewah asri khas Ubud, pilihan makanannya juga berkelas dengan gaya internasional. Hidangan andalannya antara lain USDA prime wagyu striploin, Norwegian seared salmon, oxtail rawon, rack if lamb, dan dimsum. Penutupnya ada caramella tart, mango mousse cake, serta aneka minuman mocktail.

Source: @wyls_forest

Alamat: Jl. Lebak Bulus Pondok No. 8, Lebak Bulus, Jakarta Selatan.

Menarik bukan deretan cafe bernuansa ala Bali yang ada di Jakarta dan sekitarnya tersebut? Buat yang belum sempat ke Bali, mengunjungi tempat recommended ini dijamin bisa mengobati rindumu. Yuk langsung tentukan destinasi hangout kamu selanjutnya!