Food

10 Jenis Saus Jepang Khas Ini Bikin Makanan Makin Oishii

by Danang Lukmana | February 16, 2022

10 Jenis Saus Jepang Khas Ini Bikin Makanan Makin Oishii

Selain penyajiannya yang super menarik dan menggiurkan, tentunya makin sedap jika ditambah beragam jenis saus Jepang yang khas. Jika kuliner Indonesia punya aneka sambal pedas hingga kecap manis, maka Jepang juga punya ragam saus sebagai condiment yang menambah sedap. Cita-rasa saus khas Jepang umumnya asin, manis, gurih, hingga asam dan beraroma khas seperti pasta kedelai.

Kalau kamu ingin lebih ahli lagi dengan ragam kekayaan kuliner khas Jepang, harus tau juga nih aneka saus khasnya biar gak salah penggunaan. Berikut ini ragam jenis saus khas Jepang yang dirangkum dari Japan-Guide dan TsunaguJapan.

1. Shoyu

Jelas yang pertama adalah shoyu alias kecap asin yang berbahan dasar kedelai. Kamu bisa menemukan tambahan kecap asin ini dalam setiap saus turunan dan makanan Jepang lainnya. Produk kedelai ini menambah rasa asin dan gurih umami dalam setiap sajian makanan.

Penggunaannya bisa langsung dijadikan saus celup, ataupun diolah kembali dengan campuran bahan-bahan lainnya. Ada berbagai jenis kecap asin ini, dari mulai yang terang encer hingga yang pekat gelap. Hampir semua daerah di Jepang memproduksi saus kecap asin ini, terutama di Prefektur Chiba.

Source: Istockphoto 

2. Mentsuyu

Kalau mentsuyu ini adalah salah satu saus yang paling esensial dan beraroma dalam banyak masakan tradisional Jepang. Saus ini juga digunakan sebagai bahan dasar mie udon dan juga soba. Bahan-bahannya terdiri dari berbagai jumlah kecap asin soyu, mirin, sake, kombu, dan serpihan katsuobushi alias ikan cakalang kering.

Campuran bahan tersebut direbus sebentar, didinginkan dan disaring, baru kemudian segera siap digunakan. Saus mentsuyu ini juga bisa digunakan untuk bumbu tempura, kaldu ramen, dan nabemono alias hot pot. Kamu bisa memvariasikannya baik dituang langsung atau sedikit diencerkan lagi.

Source: Istockphoto

3. Ponzu

Jenis saus Jepang yang ini terbuat dari bahan utama kecap asin atau shoyu dengan air perasan jeruk lemon yang asam. Jeruk lemon yang digunakan umumnya adalah yuzu, yakni varietas lemon di Jepang yang bentuknya agak kecil tapi asamnya khas. Saus asam satu ini mempunyai konsistensi atau kepekatan yang encer, ringan, dan sedikit gurih.

Berkat konsistensinya yang tipis encer dan rasanya yangkuat, ponzu biasanya dipakai untuk saus celup. Kandungan asam lemonnya juga digunakan untuk membumbui seafood, saus dalam nabemono atau hotpot, dan untuk mengurangi makanan berminyak. Cita-rasanya yang gurih asam juga cocok untuk bahan dressing salad.

Source: Istockphoto

4. Saus Teriyaki

Yang berikutnya ada saus teriyaki yang pastinya digunakan dalam proses dan teknik masak teriyaki di Jepang. Teriyaki sendiri berasal dari kata teri yang artinya mengkilap atau terang, dan yaki yang artinya memanggang atau masak. Unsur mengkilap dalam masakan ini karena berasal dari sausnya yang menggunakan unsur gula sehingga terkaramelisasi dan menyebabkan rona berkilap.

Teriyaki sendiri berakar di Hawaii, ketika para perantau Jepang mencampur kecap dengan gula merah dan jus buah lokal, seperti nanas. Hal tersebut menciptakan saus yang membuat bumbu masakan bercita-rasa manis dan asin. Saus manis-asin ini terbuat dari mirin, gula merah, kecap asin, jahe, dan bawang putih.

Source: Istockphoto

5. Saus Okonomiyaki

Pancake khas Jepang, begitulah gambaran paling pas untuk sajian okonomiyaki yang terbuat dari tepung terigu, kubis, dan telur. Makanan ini berasal dari kata "okonomi" yang secara harfiah berarti "sesuai dengan keinginan” atau “apapun yang kamu suka". Hal itu dari bentuk isiannya yang beraneka macam dari mulai daging, makanan laut, acar, keju, dan tentunya saus. 

Saus menjadi salah satu kunci lezatnya sajian pancake tradisional satu ini dengan rasa asin manis yang khas. Okonomiyaki memakai gabungan dari saus tiram dan saus Worcestershire yang sama-sama asin serta beraroma khas. Lalu dibuat sedikit bercita-rasa manis dengan tambahan saus tomat dan gula.

Source: Istockphoto

6. Saus Tare

Tare adalah jenis saus Jepang lainnya yang umum digunakan untuk membumbui dan menyedapkan beragam sajian makanan. Sebagai saus oles dan celup, tare sering digunakan dalam sajian yakiniku dan yakitori alias sate khas Jepang. Saus satu ini juga pas untuk pengganti saus teriyaki, cocolan gyoza, dan bumbu dalam nabemono.

Bahan untuk saus serbaguna ini antara lain kecap asin, sake/mirin, gula atau madu, dan bahan opsional lainnya seperti saus tiram serta jahe. Bahan-bahan tersebut dicampur dan memanaskan sampai mendapatkan tekstur yang agak kental namun tetap cukup encer. Barulah kemudian digunakan untuk memarinasi dan bahan olesan daging saat dipanggang atau dihias dengan daun bawang.

Source: Istockphoto

7. Saus Katsu

Katsu adalah sajian khas Jepang berupa daging slice yang dibalur tepung roti, kemudian digoreng hingga crunchy. Biasanya daging yang dijadikan menu satu ini adalah daging ayam, sapi, ataupun babi. Supaya makin sedap saat disantap, tentu saja tersedia saus khasnya yang menambah selera.

Saus katsu juga punya cita-rasa manis-asin-gurih yang pas berpadu dengan daging gorengnya. Pasalnya, saus ini terbuat dari bubuk wijen, saus tomat, kecap asin, saus Worcestershire, mustard, mirin, bawang putih, dan juga gula.

Source: Istockphoto

8. Japanese Mayonnaise

Rasanya yang enak, gurih, manis, dan sedikit asam membuat mayones sangat disukai banyak orang, begitupun di Jepang. Orang Jepang juga bisa dibilang sangat kecanduan dengan saus yang sebetulnya berasal dari Barat ini. Saus ini terbuat dari campuran kuning telur, minyak nabati, serta zat asam yang bisa dari cuka maupun perasan lemon.

Mayones di Jepang hampir identik dengan merek Kewpie, yaitu perusahaan pertama yang memproduksi saus gurih ini di negara tersebut. Kamu bisa menjumpai saus ini untuk cocolan chicken karaage, kentang goreng, dan katsu. Sajian takoyaki, okonomiyaki, dan salad telur juga menggunakan mayones di dalamnya.

Source: Istockphoto

9. Karashi

Berikutnya ada karashi yang punya ciri-khas pasta kental berwarna kuning. Saus kuning ini terbuat dari mustard yang punya cita-rasa cukup pedas, namun masih pas untuk dinikmati dengan beragam makanan. 

Pasta berwarna kuning ini paling sering digunakan untuk campuran natto alias fermentasi kedelai yang biasa digunakan untuk sarapan. Selain itu, karashi juga enak dijadikan cocolan katsu, oden, dan gyoza. Cukup menyajikannya sedikit saja, cita-rasa pedasnya sudah cukup berasa.

Source: Istockphoto

10. Wasabi

Penggemar sushi dan sashimi pastinya sudah akrab banget sama saus atau pasta berwarna hijau satu ini. Punya cita-rasa pedas yang menyerang hidung, wasabi terbuat dari parutan sejenis umbi lobak khas Jepang. 

Tanaman ini hanya tumbuh di daerah lembab, biasanya di sungai atau kolam air buatan dan membutuhkan waktu 2-3 tahun untuk dipanen. Nantinya akar rimpang ini akan diparut dan pastanya digunakan untuk cocolan sashimi atau sushi. 

Source: Istockphoto

Nah, itu dia deretan jenis saus khas Jepang yang makin membuat sedap makanan-makanan yang terkenal sudah nikmat. Umumnya saus khas Jepang menghasilkan rasa asin gurih serta manis, namun ada juga yang pedas. Akan tetapi pedas khas Jepang sangat berbeda jika dibandingkan cita-rasa pedas masakan Indonesia.