Food

Mengenal 6 Jenis Jeruk yang Paling Populer di Indonesia

by Wahyu Panca Handayani | February 21, 2022

Mengenal 6 Jenis Jeruk yang Paling Populer di Indonesia

Jenis jeruk apa nih yang paling kamu suka? Buah yang kaya kandungan vitamin C-nya ini merupakan salah satu buah yang paling difavoritkan masyarakat Indonesia. Apalagi, ada banyak banget varian jeruk yang bisa kamu temuin dengan mudah di Indonesia yang notabene negara tropis.
Nggak hanya dimakan sebagai buah pencuci mulut, beberapa jeruk juga dimanfaatin sebagai jus atau bahkan bumbu masak. Ditambah lagi, jeruk juga punya banyak manfaat untuk kesehatan kita. Yuk kenalan lebih dekat dengan buah jeruk ini sekaligus mengenal jenis-jenisnya!

Ciri-Ciri Umum Buah Jeruk

Source: Freepik

Bagi yang belum tahu, jeruk merupakan salah satu tumbuhan asal Asia. Jadi, nggak heran kalau jeruk dalam berbagai jenis yang berbeda bisa kamu temuin dengan mudah di negara-negara Asia Timur dan juga Asia Tenggara, termasuk Indonesia. Tapi, varian jeruk yang tumbuh di Indonesia tentu saja bakal berbeda dengan jeruk di Jepang dan negara-negara lainnya.

Meskipun jeruk ini punya ratusan jenis, semuanya tetap memiliki ciri utama yang sama. Jadi, kamu bisa dengan mudah mengenali buah jeruk ini meskipun masih asing dengan varian yang adda di negara lain. Apalagi, hampir semua buah yang masuk anggota marga citrus ini identik dengan cita rasanya yang segar dan asam karena kandungan asam sitrat di dalamnya. 

Dari luar, kamu bisa bedain buah ini dari bentuknya yang bulat dengan ukuran yag beragam, tergantung jenisnya. Kulit buah jeruk ini memiliki permukaan yang berpori-pori dan cukup tebal karena terkandung banyak minyak atsiri di dalamnya. Minyak tersebut juga lah yang membuat kulit jeruk ngeluarin aroma yang khas.

Daging buah jeruk yang sering kita konsumsi ini juga cukup khas. Buah jeruk ini terdiri dari banyak bulir kecil yang kaya kandungan airnya. Warnanya juga bervarian. Ada beberapa jeruk yang daging buahnya berwarna jernih, ada juga yang berwarna oranye atau pink.

Jenis Jeruk yang Ada di Indonesia

Seperti yang sudah disebutin di atas, ada banyak varietas jeruk yang ada di Indonesia. Bahkan, melansir dari Parenting.co.id, di Indonesia sendiri punya paling tidak 160 varietas jeruk, lho. 

Karena itu, kamu sepertinya nggak akan mungkin bisa mengenal atau mencoba semuanya deh. Ditambah lagi, nggak semua jeruk tersebut bisa dikonsumsi. Bahkan, kamu mungkin hanya mengenal paling tidak lima varietas jeruk saja, bukan? Nah, berikut ini sudah Nibble rangkum daftar-daftar jeruk yang paling populer dan bisa kamu temuin dengan mudah di pasar atau supermarket di Indonesia. 

1. Jeruk Mandarin

Source: Instagram/anekabibitunggul.nirwana

Kamu pasti sudah nggak asing dengan Jeruk Mandarin ini, bukan?? Apalagi, jeruk satu ini cukup sering muncul di acara-acara televisi dan dapat kamu temukan dengan mudah di toko-toko buah di sekitar rumahmu. Selain itu, Jeruk Mandarin ini juga identik dengan Tahun Baru Imlek yang biasa dirayakan oleh masyarakat keturunan Tionghoa.

Ciri khas dari jeruk ini adalah ukurannya yang mungil dibandingin jeruk buah lainnya. Meskipun begitu, kulit Jeruk Mandarin ini berwarna orange sebagaimana kulit jeruk buah yang sudah atang. Selain itu, rasanya juga lebih dominan rasa manis yang enak dan segar, lho.

2. Jeruk Siam

Source: Instagram/singiki.fresh.fruit

Jeruk Siam juga bisa kamu temuin dengan mudah di Indonesia. Ciri khas dari jeruk buah ini adalah kulitnya yang tebal dan berwarna hijau kekuningan. Permukaan kulitnya juga berpori-pori dengan rona warna kuning.

Rasa Jeruk Siam ini berbeda-beda antara satu dengan yang lain. Ada beberapa jeruk yang rasanya manis, ada juga yang rasanya justru asam. Jadi, kamu harus benar-benar cermat saat memilih Jeruk Siam yang akan kamu beli ini.

3. Jeruk Lemon

Source: Instagram/bebuahan_id

Kamu pasti sudah hafal banget dengan jenis jeruk yang sangat populer ini. Ciri khas dari jeruk satu ini adalah bentuknya yang lonjong dan berukuran besar. Selain itu, kulit jeruk satu ini berwarna kuning muda dan memiliki aroma yang khas. Berbeda dengan jeruk buah, jeruk lemon ini memiliki kandungan air yang lebih banyak dibandingin daging buah di dalamnya.

Karena rasanya yang terlalu asam dan daging buahnya yang sedikit, lemon ini nggak cocok untuk dikonsumsi secara langsung. Ada tiga cara yang bisa kamu lakukan untuk mengonsumsi buah satu ini, yaitu diambil air perasannya, direbus, atau dijadikan infused water. Air perasan lemon juga bisa dimanfaatin sebagai perasa masakan dan penghilang amis, lho.

4. Jeruk Keprok

Source: Instagram/bibit_unggul_pupuk_organik

Jeruk Keprok ini jelas banyak banget di Indonesia. Bahkan, kamu akan selalu bisa nemuin jeruk buah yang ukurannya relatif kecil dan berbentuk oval ini di pasaran. Ciri khas lainnya adalah ada banyak biji di dalamnya.

Dibandingin jeruk-jeruk lainnya, Jeruk Keprok ini punya kulit yang tipis dan mudah dikupas dengan tangan. Jeruk Keprok inilah yang hampir selalu tersedia di rumah dan juga yang paling sering kamu konsumsi. Apalagi, rasanya cenderung manis dan segar karena kandungan airnya yang berlimpah. 

5. Jeruk Nipis

Source: Instagram/bibitbuah.super

Sama seperti Jeruk Lemon, Jeruk Nipis ini juga lebih sering diambil perasan airnya. Nggak hanya dimanfaatin untuk bikin wedang jeruk saja, air perasan Jeruk Nipis ini sering dipakai untuk ngurangin rasa amis pada makanan, lho. 

Ciri khas dari ini ini adalah bentuknya yang lonjong atau bulat dengan ukuran yang kecil. Kulit Jeruk Nipis ini berwarna hijau atau kekuning-kuningan, cukup tebal, dan nggak bisa dikupas. Selain itu, rasanya juga sangat asam sehingga nggak bisa dimakan langsung.

6. Jeruk Bali

Source: Instagram/bibit_tanaman_masakini

Jeruk Bali ini juga salah jeruk yang paling populer di Indonesia. Apalagi, jeruk ini sangat mudah dikenalin karena ukurannya yang sangat besar. Kulitnya juga tebal sehingga kamu perlu mengirisnya dengan pisau untuk bisa menikmati buah satu ini.

Selain karena bentuknya, Jeruk Bali ini juga populer karena rasanya yang manis. Meskipun begitu, beberapa jeruk juga ada yang rasanya bercampur dengan rasa masam atau bahkan pahit. 

Itu dia beberapa jenis jeruk paling populer di Indonesia. Selain keenam jeruk di atas, tentu saja masih ada banyak jenis-jenis lainnya yang bisa kamu temuin di pasar. Bahkan, masih banyak ratusan atau bahkan ribuan varietas jeruk lainnya di luar sana.